Scroll untuk baca artikel
Girl in a jacket
PariwisataDaerah

Wisata Pantai dan Edukasi di Pesawaran

73
×

Wisata Pantai dan Edukasi di Pesawaran

Sebarkan artikel ini
IMG 20250112 193208

LAMPUNG, RADENMEDIA.ID – Salah satu wisata di Pesawaran yang saat ini sedang hits adalah Marines Ecopark (MEP). Yaitu sebuah pantai di daerah Pesawaran yang digagas oleh Komandan Brigade Infanteri-3 Marinir Kolonel Marinir Werijon.

Marines Ecopark merupakan gabungan antara wisata pantai dan edukasi dengan basis di ke Mariniran. Sehingga ketika pengunjung kesana selain dapat menikmati pemandangan alami dan pantai, juga akan mendapatkan ilmu tentang Marinir.

Rekrutment

Wahana yang bisa dinikmati disana diantaranya seperti Wahana permainan, camping area, snorkeling, berlayar dengan perahu nelayan, memancing di laut, permainan air untuk anak-anak serta permainan lain.

Untuk permainan di air laut, pengelola sudah menata dan memperhatikan perubahan pasang surut yang bisa berpengaruh dengan kondisi laut diantaranya perahu cano, kolam renang laut, banana boat, ban, waterboom, wisata edukasi dan pelatihan yang berbasis Marinir serta yang sangat penting adalah jaminan keselamatan setiap pengunjung dan peserta pelatihan wisata edukasi.

Ketika pengunjung lelah bermain di pantai maka dapat beristirahat di pondok-pondok yang sudah disediakan oleh pengelola. Ada pula tempat karaoke untuk yang ingin menyalurkan bakat bernanyinya sehingga menambah keseruan ketika berlibur ke pantai Marines Ecopark ini.

Untuk fasilitas pendukung lain seperti MCK, Mushola dan kantin juga sudah tersedia di lokasi wisata ini. Sehingga ketika pengunjung ingin mandi atau beribadah tidak kesulitan.

Di sore hari maka akan melihat pemandangan Sunset yang menawan. Sehingga sangat tepat sekali jika datang di sore hari, namun untuk penginapan saat ini belum tersedia.

Itulah informasi tentang Marines Ecopark. Semoga dapat menambah daftar referensi tempat wisata di Lampung untuk anda, Selasa (31/12/2024) Selamat berlibur.

(D4N/Red)