Scroll untuk baca artikel
Girl in a jacket
DaerahHukumNewsPeristiwa

PT. Tas 3 Didemo Ratusan Massa Dari Dua Desa di Kecamatan Cempaga Kotim

19
×

PT. Tas 3 Didemo Ratusan Massa Dari Dua Desa di Kecamatan Cempaga Kotim

Sebarkan artikel ini
IMG 20241219 WA0267

SAMPIT KALTENG, RADENMEDIA.ID – Ratusan warga dari Desa Lubuk Ranggan, dan Desa Jemaras Kecamatan Cempaga Kabupaten Kotawaringin Timur Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) telah melakukan aksi demontrasi menuntut plasma kepada PT. Tas 3, Kamis 19 Desember 2024.

Didepan pintu masuk gerbang di Desa Lubuk Ranggan, Aksi demontrasi tersebut sekaligus menutup akses Jalan yang menuju keperusahaan PT Tas 3 Desa Lubuk Ranggan.

Rekrutment

Sementara menurut Kordinator aksi demontrasi tersebut, Klaturahman kepada wartawan mengungkapkan, tuntutan ini sudah diajukan sejak beberapa tahun yang lalu dan sampai detik ini tidak kunjung ada realisasinya.

“Kami menuntut hak plasma kepada PT. Tas 3 yang sudah lama diajukan kepada pihaknya dan sudah hampir pinal namun sampai detik ini belum ada realisasi dan kejelasan yang pasti, tegasnya saat menyampaikan ditengah tengah demontrasi.

Dalam hal ini menurutnya apabila tuntutan kami masih saja diabaikan maka akan ada dari desa desa lain yang ikut bergabung dan ikut menuntut hal yang sama yaitu plasma.

Masyarakat yang ikut demontrasi tersebut sudah mengantongi nota kesepakatan dari Bupati Kotim, yang mana masyarakat akan mendapatkan plasma 20 % persen. Apabila tuntutan masyarakat belum disepakati maka kami akan menutup akses Jalan tersebut sampai ada realisasinya, katanya.

Masyarakat juga berharap kepada pihak PT. Tas 3 memberikan solusi yang konkrit agar permasalahan ini tidak berlarut larut berkepanjangan” pungkasya.(Karyani)